Kamis, 27 Maret 2008

Lempengan Es Antartika Kian Mengkhawatirkan

Kamis, 27 Mar 2008,

WASHINGTON - Efek pemanasan global makin mengkhawatirkan. Bongkahan es seluas 414 kilometer persegi (hampir 1,5 kali luas Surabaya, Red) di Antartika mulai meleleh akibat efek tersebut. Gambar satelit Pusat Data Es dan Salju Universitas Colorado (NSIDC) menunjukkan reruntuhan bongkahan es tersebut terjadi mulai 28 Februari lalu.

Menurut peneliti, bongkahan es berbentuk lempengan yang sangat besar itu mengambang permanen di sekitar 1.609 kilometer selatan Amerika Selatan, barat daya Semenanjung Antartika. Padahal, diyakini bongkahan es itu berada di sana sejak 1.500 tahun lalu. "Ini akibat pemanasan global," ujar ketua peneliti NSIDC Ted Scambos. Menurut dia, lempengan es yang disebut Wilkins Ice Shelf itu sangat jarang ambrol.

Sekarang, setelah adanya perpecahan itu, bongkahan es yang tersisa tinggal 12.950 kilometer persegi, ditambah 5,6 kilometer potongan es yang berdekatan dan menghubungkan dua pulau. "Sedikit lagi, bongkahan es terakhir ini bisa turut amblas. Dan, separo total area es bakal hilang dalam beberapa tahun mendatang," ujar Scambos.

Perpecahan paling dramatis terjadi pada 2002 dan 1995. Masing-masing 3.850 kilometer persegi dan 2.625 kilometer persegi. Runtuhnya bongkahan es di Antartika dalam 50 tahun terakhir telah mencapai 13 ribu kilometer persegi. Ini dapat meningkatkan level air laut di dunia. Berdasarkan kalkulasi, level permukaan air laut meningkat 3 milimeter per tahun. Level permukaan samudera dapat meningkat 1,4 meter pada akhir abad ke-21.

Diperkirakan Wilkins Ice Shelf akan benar-benar runtuh 15 tahun lagi. Memang, bagian yang baru saja amblas hanya sekitar 4 persen dari ukuran total. Tapi, itu bagian terpenting dan mengancam keruntuhan lanjutan.

Masih ada kesempatan hingga tahun depan untuk mempertahankan lempengan es yang tersisa. Sebab, ini akhir dari suhu panas di Antartika dan mulai masuk suhu dingin.

"Beberapa kejadian akhir-akhir ini merupakan titik yang memicu dalam perubahan sistem," ujar Sarah Das, peneliti dari Institut Kelautan Wood Hole. Perubahan di Antartika sangat kompleks dan lebih terisolasi dari seluruh bagian dunia.

Antartika di Kutub Selatan adalah daratan benua dengan wilayah pegunungan dan danau berselimut es yang dikelilingi lautan. Benua ini jauh lebih dingin daripada Artik, sehingga lapisan es di sana sangat jarang meleleh, bahkan ada lapisan yang tidak pernah mencair dalam sejarah. Temperatur rata-ratanya minus 49 derajat Celsius, tapi pernah mencapai hampir minus 90 derajat celsius pada Juli 1983. Tak heran jika fenomena mencairnya es di benua yang mengandung hampir 90 persen es di seluruh dunia itu mendapat perhatian serius peneliti. (AP/AFP/erm/ami)

Sumber: http://www.jawapos.com/index.php?act=detail_c&id=332850

Obama Sepupu Pitt, Hilarry Kerabat Jolie

Kamis, 27 Mar 2008,

BOSTON - Ini mungkin bisa menjadi "hiburan" di tengah ketatnya persaingan para calon presiden AS jelang pemilu November mendatang. Senator Barack Obama disebut-sebut sebagai sepupu jauh aktor Brad Pitt. Senator Hillary Rodham Clinton disebut sebagai kerabat kekasih Pitt, aktris Angelina Jolie.

Itulah temuan peneliti dari Masyarakat Genealog Sejarah New England (New England Historic Genealogical Society) yang diumumkan Selasa (25/3) waktu AS atau kemarin (26/3) WIB. Para peneliti silsilah keturunan lembaga itu menemukan hubungan keluarga dan perkerabatan dari tiga capres AS, yaitu Obama dan Hillary dari Partai Demokrat, serta John McCain dari Partai Republik.

Menurut Christopher Child, pakar silsilah atau genealog dari lembaga tersebut, hingga ini para kandidat capres AS terfokus pada perbedaan di antara mereka. Padahal, asal-usul dan nenek moyang menunjukkan bahwa mereka lebih punya kemiripan ketimbang yang mereka pikirkan.

"Itu sekaligus menunjukkan, banyak orang yang berbeda ternyata mempunyai hubungan keluarga meski sebelumnya tak pernah diduga," kata Child.

Child menghabiskan tiga tahun terakhir untuk melacak silsilah para kandidat capres AS bersama Gary Boyd Roberts, pengarang buku Ancestors of American Presidents pada 1989.

New England Historic Genealogical Society, yang berdiri pada 1845, merupakan organisasi silsilah nirlaba terbesar dan tertua di AS.

Menurut lembaga tersebut, Hillary Clinton -yang keturunan Kanada-Prancis dari pihak keluarga ibu- juga sepupu jauh penyanyi Madonna, Celine Dion, dan Alanis Morissette. Selain itu, beberapa kerabat dan sepupu jauh Hillary adalah penulis. Termasuk pengarang Jack Kerouac dan Camilla Parker-Bowles, istri Pangeran Charles dari Inggris.

"Anda bisa pikir, dengan seluruh bakat menyanyi di keluarganya, dia (Hillary) mampu membawakan lagu. Makin masuk akal bagaimana dia bisa meraih Grammy," kata Philippe Reines, penasihat senior Hillary.

Hillary pernah merebut Grammy pada 1997. Saat itu, dia memenangi pidato terbaik yang berjudul It Takes a Village. Obama juga memenangi kategori sama pada 2007 untuk versi audio bukunya, The Audacity of Hope: Thoughts On Reclaiming The American Dream.

Berbeda dengan Hillary yang bersaudara dengan penyanyi dan pengarang, Obama malah ditemukan punya ikatan darah dengan enam (mantan) presiden AS. Obama beribu wanita kulit putih asal Kansas dan berayah pria kulit hitam keturunan Kenya. Salah satu di antara enam presiden AS itu adalah George W. Bush. Sebaliknya, McCain adalah sepupu generasi keenam first lady (ibu negara) saat ini, Laura Bush.

Obama memiliki garis keturunan dengan presiden, baik dari Demokrat maupun Republik. Selain George W. Bush, lima (mantan) presiden yang mempunyai kaitan darah dengan Obama adalah George H.W. Bush (Bush Senior), Gerald Ford, Lyndon Johnson, Harry S. Truman, dan James Madison. Selain mereka, tokoh-tokoh yang masih sepupu jauh Obama, antara lain, Wapres AS (saat ini) Dick Cheney, mantan PM Inggris Sir Winston Churchill, dan Jenderal pada masa Perang Sipil Robert E. Lee.

Ben LaBolt, Jubir kampanye Obama, menolak berkomentar soal silsilah tersebut. Namun, menurut Child, Obama sering bercanda tentang ikatan sepupu dengan Cheney saat kampanye. "Ikatan kekerabatan Obama melintasi spektrum politik," tutur Child.

Bagaimana Child menjelaskan hubungan keluarga Obama dengan Brad Pitt? Menurut dia, mereka sepupu generasi kesembilan melalui Edwin Hickman yang meninggal di Virginia pada 1769. Obama dan Presiden Bush adalah sepupu generasi kesepuluh, yang dihubungkan Samuel Hinkley, warga Cape Cod yang meninggal pada 1662.

Sedangkan Hillary dan Jolie adalah sepupu jauh generasi kesembilan. Ikatan darah di antara mereka terjadi melalui Jean Cusson, yang meninggal di St Sulpice, Quebec, Kanada, pada 1718.

Sayang, Child kesulitan menggali lebih banyak garis keturunan keluarga McCain. Dia menyebutkan, catatan silsilah keluarga kandidat capres dari Partai Republik itu tidak selengkap milik Obama dan Hillary. (AP/sha/dwi)

Sumber: http://www.jawapos.com/index.php?act=detail&id=10223

Jadikan Pegawai 'Kurang Kerjaan' Sebagai PPL

Rabu, 26 Maret 2008  20:48:00

Padang-RoL--  Ketua Komisi II Bidang Perekonomian DPRD Sumbar, Yoesmeri Yusuf menyarankan, sebaiknya para pegawai Pemprov yang "kurang kerjaan" (tidak berkerja optimal, red) dialihkan tugasnya menjadi Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) di nagari-nagari untuk memberikan pengetahuan pada masyarakat dalam meningkatkan perekonomian mereka.

"Di Pemprov Sumbar tercatat sekitar 12 ribu pegawai dan tidak semuanya bekerja optimal di kantor. Dari pada 'kurang kerjaan' lebih baik mereka diberdayakan menjadi PPL, sehingga jelas dan optimal kinerjanya untuk melayani masyarakat," kata Yoesmeri di Padang, Rabu. Menurut dia, tugas sebagai PPL sangat dibutuhkan di nagari-nagari, namun jumlah mereka saat ini sangat minim sehingga berdampak terhadap upaya pengembangan ekonomi daerah setempat.

Ia menjelaskan, berdasarkan laporan dari 585 nagari (pemerintahan terendah di bawah kecamatan, red) di Sumbar, sekitar 70 persen justru tidak memiliki tenaga PPL. Sedangkan 30 persen yang telah memiliki PPL, jumlahnya juga tidak memadai dibanding tugas membimbing masyarakat dalam pengembangan dan pengolahan bidang pertanian berdasarkan teknis dan ilmu pengetahuan terbaru, katanya. Ia mengatakan, idealnya tiap nagari punya delapan PPL, yakni masing -masing dua penyuluhan bidang pertanian, bidang peternakan, perkebunan dan perikanan.

Penempatan PPL ini, disesuaikan dengan kebutuhan atau sektor prioritas yang dikembangkan pada tiap nagari, atau minimal tiap nagari punya dua orang PPL yang menguasai bidang pertanian, perkebunan, petenakan dan perikanan. Ia menyebutkan, dengan jumlah minimal dua PPL per nagari, maka dibutuhkan 1.200 PPL di Sumbar.  "Saya usulkan 1.200 PPL ini, diambil dari pegawai Pemprov Sumbar yang tidak optimal bekerja di kantor dan dialihkan tugasnya ke nagari-nagari," tambahnya.

Para pegawai itu diberikan pembekalan, pendidikan dan pelatihan terlebih dahulu, mengenai pengetahuan bidang pertanian, perkebunan, petenakan dan perikanan. Ilmu pengetahuan itu, selanjutnya diterapkan kepada masyarakat di nagari-nagari, tambahnya.

Untuk merangsang pegawai beralih tugas ke PPL, maka perlu diberikan tunjangan atau insentif, sehingga mereka tidak merasa "dibuang" ke daerah, tetapi lebih merasakan dihargai karena dapat memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat, kata Yosmeri.

Ia menyebutkan, menambah jumlah PPL hingga memadai selain untuk meningkatkan perekonomian masyarakat juga mempertegas visi pemerintah daerah dalam memberdayakan nagari sebagai basis ekonomi kerakyatan. antara/mim

Sumber: http://www.republika.co.id/online_detail.asp?id=328072&kat_id=23

'Segera Perangi Cybercrime'

Kamis, 27 Maret 2008


JAKARTA -- Setelah RUU Informasi dan Transaksi Elektronik (RUU ITE) disahkan, pemerintah diminta menggencarkan perang terhadap kejahatan di dunia maya (cybercrime). Pemerintah juga diminta mempercepat aturan teknis berupa peraturan pemerintah (PP) dan peraturan menteri (permen).


Ketua DPR, Agung Laksono, mengatakan cybercrime sudah banyak merugikan bangsa dan negara. ''Sekarang, indikasi kejahatan cyber makin parah,'' katanya di gedung DPR/MPR, Rabu (26/3).


Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) juga menyambut baik disetujuinya RUU ITE. Pengurus YLKI, Sudaryatmo, mengatakan selama ini banyak konsumen yang terjebak iklan di internet.


Ada tiga masalah yang sering muncul. Pertama, produk yang dijual tak sesuai dengan yang diterima. Kedua, kepastian pengantaran produk. Ketiga, masalah sengketa bila ada konsumen yang tidak puas.


Di RUU ITE, soal ini diatur di Pasal 9, ''Pelaku usaha yang menawarkan produk melalui sistem elektronik harus menyediakan informasi lengkap dan benar berkaitan dengan syarat kontrak, produsen, dan produk yang ditawarkan.''


Tapi, Sudaryatmo meminta aturan teknisnya lebih dijabarkan. ''Misalkan, kita beli buku lewat internet dari situs di AS. Lalu, kita tidak puas dan mau menggugat, nanti pakai hukum AS atau Indonesia?''


Situs porno

Pakar telematika, Roy Suryo, menilai rencana pemerintah memblok situs porno tak akan mudah. ''Tapi, kalau ini sukses, akan menjadi langkah besar pemerintah kita,'' katanya, kemarin.


Agar efektif, Roy mengatakan blokade perlu dilakukan dari hulu dan hilir. Di hulu, pemerintah bisa menyediakan satu server khusus untuk seluruh Indonesia. Di hilir, dengan menyediakan software khusus.


Menteri Komunikasi dan Informatika, Moh Nuh, mengatakan pemerintah sangat optimistis akan berhasil memblok situs porno meski akan selalu muncul situs porno baru.


Pemerintah yang bekerja sama dengan Politeknik ITS, kata Nuh, akan menguji coba software) pemblok situs porno, 29 April. ''Software itu nanti gratis di-download dari situs Depkominfo,'' katanya, kemarin. Pemblokiran situs porno, kata Nuh, merupakan kewajiban pemerintah karena internet adalah ranah publik.


Untuk memberantas maraknya situs porno, selain lewat UU ITE, ''Juga akan diatur mendalam di RUU Antipornografi,'' kata Agung Laksono.

(evy/osa/ant )

Sumber: http://www.republika.co.id/koran_detail.asp?id=328090&kat_id=3

Media Prancis Ingatkan Sarkozy untuk Jaga Sikap Saat Bersama Ratu

Kamis, 27 Maret 2008 6:21:00


Paris-RoL-- Media Prancis menyerukan agar Presiden Nicolas Sarkozy menjaga sikap saat melakukan kunjungan kenegaraan selama dua hari ke Inggris.


Sarkozy tiba di London dengan istri barunya, Carla Bruni, Rabu pagi, dan makan siang dengan ratu yang akan mengadakan jamuan sambutan makan malam kehormatan pada malam harinya.


"Hindari gelisah berlebihan saat di kereta (kerajaan)," tulis suratkabar Le Monde.


Koran itu juga menganjurkan agar Sarkozy sebaiknya tidak menjawab panggilan Ponselnya di hadapan ratu, memakai kacamata hitam atau melihat arloji Rolex-nya -- kecuali dalam keadaan darurat.


Sarkozy terlihat memeriksa pesan di Ponsel saat bertemu dengan Paus Benediktus pada tahun lalu dan semakin dikecam di Prancis karena gaya hidupnya yang mirip pesohor dan terkadang bersikap tidak lazim.


Hasil jajak pendapat mengenai dirinya melonjak turun dalam bulan-bulan terakhir, dan beberapa koran Prancis menilai kunjungan kenegaraan ke Inggris adalah kesempatan yang tepat untuk meningkatkan reputasinya.


"Jangan mendahului berbicara dengan ratu...jangan bertanya hal-hal pribadi...jangan sentuh dia...jangan berjalan di depan dia...jangan merokok di depan dia...jangan mengeluh...jangan beranjak lebih dulu dari meja (sebelum ratu)," tulis Le Parisien.


Pendahulu Sarkozy, Jacques Chirac, dituduh pers Inggris melakukan kesilapan pada tahun 2004 karena menyentuh ratu di pundak saat mengantar penguasa kerajaan itu ke kendaraan.


Walaupun kelakuan Sarkozy akan diamati dari secara cermat, tapi sosok yang pasti akan paling banyak diawasi adalah pengantin barunya, -- supermodel-yang-jadi-bintang pop, Carla Bruni.ant/fif


Sumber:http://www.republika.co.id/online_detail.asp?id=328081&kat_id=248

Pertunjukan Sirkus Paksa Pemainnya Berenang dengan Ikan Piranha

Kamis, 27 Maret 2008 6:19:00


Roma-RoL-- Polisi menyelamatkan sepasang remaja putri bersaudara asal Bulgaria dari suatu sirkus di Italia selatan.


Polisi mengemukakan, satu dari gadis berusia belasan tahun itu dipaksa berenang dengan ikan pemakan daging, piranha, untuk menghibur para tamu.


Saat sang kakak yang berusia 19 tahun berenang di tangki transparan, sang adik yang berusia 16 tahun dipaksa masuk ke suatu kontainer dan selanjutnya staf sirkus melemparkan ular ke gadis tersebut.


Polisi menangkap tiga warga Italia pengelola sirkus di Napoli selatan, provinsi Salerno, dengan tuduhan pemaksaan terhadap kedua kakak beradik itu sehingga hidup dalam perbudakan nyata.


Kedua remaja putri itu dibayar 100 euro (sekitar Rp1,35juta) setiap pekan dan hidup di suatu rumah beroda yang sebelumnya digunakan sebagai kandang binatang. ant/

fif

Sumber: http://www.republika.co.id/online_detail.asp?id=328080&kat_id=248

Rabu, 26 Maret 2008

UU ITE Disahkan DPR

Rabu, 26/03/2008


JAKARTA (SINDO) – Indonesia akhirnya memiliki perangkat hukum untuk menangkal kejahatan dunia maya (cyber crime). Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (RUU ITE) yang diharapkan dapat menjadi payung hukum untuk melawan kejahatan tersebut telah disahkan DPR dalam sidang paripurna di Gedung DPR kemarin.


Sebelum pengesahan yang ditandai ketuk palu oleh Ketua DPR Agung Laksono, semua fraksi DPR memandang pentingnya payung hukum khusus untuk menangani kejahatan dunia maya. Mereka menilai payung hukum yang ada saat ini tidak cukup memadai.


”Kejahatan cybertidak bisa dipayungi dengan payung hukum konvensional,” kata juru bicara FPDS Constant Ponggawa saat membacakan pandangan akhir fraksi pada rapat paripurna DPR di Gedung DPR, Jakarta,kemarin.


Maraknya kejahatan yang memanfaatkan transaksi elektronik, diakui juru bicara FPKS Hilman Rosyad Syihab. Dia mencontohkan, adanya pembobolan kartu kredit. ”Banyak bank yang mengalami kerugian miliaran rupiah. Ini bukti kejahatan elektronik sudah meresahkan,” ungkapnya dalam kesempatan yang sama.


Kejahatan dunia maya di Indonesia sudah benar-benar meresahkan. Salah satu buktinya, menurut juru bicara FKB Abdullah Azwar Anas, Indonesia menduduki peringkat kedua dalam kejahatan dunia maya. Karena itu, undang-undang yang mengatur kejahatan dunia maya seperti kesusilaan, perjudian, dan kejahatan lainnya itu penting keberadaannya.


”Pelakunya, terutama kesusilaan, perlu diberikan sanksi tegas,” tegasnya. Juru bicara FPD yakin kejahatan dunia maya akan mudah diatasi setelah adanya UU ITE. Sebab, ada landasan untuk pembuktian terkait dengan tindakan tersebut.


”Selama ini, aspek pembuktian merupakan hal yang menghambat penanganan kejahatan canggih tersebut,”tandasnya. Senada dengan fraksifraksi DPR, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Muhammad Nuh menegaskan, UU tersebut sangat diperlukan dalam kehidupan saat ini.Apalagi,dunia maya sudah menjadi bagian dari keseharian.


”Saat ini masyarakat kita sudah masuk pada e-Culture, karena itu undang-undangnya juga harus masuk pada e-Culture,” tuturnya. Nuh mengatakan bahwa teknologi informasi dengan dunia mayanya menawarkan kemudahan pada kehidupan.Namun, pada saat yang sama juga rawan disalahgunakan untuk kejahatan, seperti kejahatan kesusilaan dan cyber crime.


Kejahatan tersebut, kata Menkominfo, tidak bisa ditangani dengan menggunakan sistem hukum konvensional. Sebab, cakupannya sangat luas,tidak dibatasi dengan teritorial negara, bisa dilakukan siapa saja dan kapan saja.


”Pengesahan undangundang ini wujud komitmen kita bersama untuk perlindungan maksimal pada penggunaan teknologi informasi,” tegasnya. Dengan UU ITE,ujar Nuh, kejahatan dunia maya mulai saat ini bisa dibawa ke pengadilan. Kini tidak ada lagi kendala payung hukum dan kesulitan pembuktian. (dian widiyanarko)


Sumber: http://www.seputar-indonesia.com/edisicetak/berita-utama/uu-ite-disahkan-dpr.html